rdfs:comment
| - Dan telah mengisahi kami Abu Kuraib dan Washil bin Abdul-A'la, keduanya berkata: Telah mengisahi kami Ibnu Fudhail, dari Abu Malik al-Asyja'i, dari Abu Hazim, dari Abu Hurairah; serta dari Rib'i bin Hirasy, dari Hudzaifah; keduanya berkata: Telah bersabda Rasulullah Shallallahu 'Alaihi wa Sallam, "Allah telah memalingkan orang-orang sebelum kita dari hari Jum'at. Untuk orang-orang Yahudi hari Sabtu dan untuk orang-orang Nasrani hari Ahad. Kemudian Allah datang kepada kita, Allah menunjuki kita kepada hari Jum'at. Demikianlah Dia menjadikan hari Jum'at, Sabtu, dan Ahad. Dan seperti itu mereka akan mengikuti kita pada Hari Kiamat. Kita adalah orang terakhir dari penduduk dunia, namun orang pertama yang diadili pada Hari Kiamat sebelum mereka dan sebelum seluruh makhluk." Dan dalam riwayat Wa
|
abstract
| - Dan telah mengisahi kami Abu Kuraib dan Washil bin Abdul-A'la, keduanya berkata: Telah mengisahi kami Ibnu Fudhail, dari Abu Malik al-Asyja'i, dari Abu Hazim, dari Abu Hurairah; serta dari Rib'i bin Hirasy, dari Hudzaifah; keduanya berkata: Telah bersabda Rasulullah Shallallahu 'Alaihi wa Sallam, "Allah telah memalingkan orang-orang sebelum kita dari hari Jum'at. Untuk orang-orang Yahudi hari Sabtu dan untuk orang-orang Nasrani hari Ahad. Kemudian Allah datang kepada kita, Allah menunjuki kita kepada hari Jum'at. Demikianlah Dia menjadikan hari Jum'at, Sabtu, dan Ahad. Dan seperti itu mereka akan mengikuti kita pada Hari Kiamat. Kita adalah orang terakhir dari penduduk dunia, namun orang pertama yang diadili pada Hari Kiamat sebelum mereka dan sebelum seluruh makhluk." Dan dalam riwayat Washil, "yang diadili di antara mereka". Telah mengisahi kami Abu Kuraib, telah mengabari kami Ibnu Abi Zaidah, dari Sa'ad bin Thariq, telah mengisahiku Rib'i bin Hirasy, dari Hudzaifah, ia berkata: Telah bersabda Rasulullah Shallallahu 'Alaihi wa Sallam, "Kita diberi petunjuk kepada hari Jum'at dan Allah memalingkannya dari orang-orang sebelum kita." Kemudian ia menyebutkan secara makna hadis Ibnu Fudhail.
|